BANJARMASIN – Dua hari
sebelum Idulfitri yang jatuh pada tanggal 31 Agustus 2011 lalu, sejumlah bahan
pangan yang banyak dibutuhkan masyarakat untuk berlebaran mengalami lonjakan harga
yang cukup signifikan. Selain tingginya permintaan masyarakat, kenaikan juga
disebabkan karena stok berkurang akibat banyak pedagang yang tidak berjualan. Namun,
saat ini harga-harga sudah berangsur normal.
Dari pantauan di Pasar
Sentra Antasari, harga daging sapi yang menjelang hari raya naik dari Rp 70
ribu perkilogram menjadi Rp 85 ribu-Rp 90 ribu perkilogram, kemarin turun
menjadi Rp 80 ribu perkilogram.
“Tunggu beberapa hari
lagi, baru benar-benar normal,” ujar Ningsih, salah seorang pedagang.
Komoditas lain yang
harganya juga sempat meroket mendekati Idulfitri adalah kacang tanah, melinjo,
dan rempah-rempah. Hj Iwan, pedagang sembako di Pasar Sentra Antasari
menuturkan, harga kacang tanah naik dari Rp 16 ribu perkilogram menjadi Rp 17
ribu perkilogram, sedangkan harga melinjo naik dari Rp 35 ribu-Rp 36 ribu
perkilogram menjadi Rp 40 ribu perkilogram.
“Kalau rempah-rempah,
yang kenaikannya paling tinggi itu cengkeh, dari Rp 150 ribu perkilogram jadi
Rp 250 ribu perkilogram,” ungkapnya.
Namun, saat ini harga
ketiga komoditas tersebut telah kembali seperti semula seiring dengan
menurunnya permintaan masyarakat.
Di sisi lain, ada juga
beberapa jenis bahan pangan yang tak mengalami gejolak harga, baik selama bulan
puasa maupun menjelang hari raya, seperti gula, minyak goreng curah, dan telur
ayam ras. Hingga kemarin, harga gula masih berada di angka Rp 10 ribu
perkilogram dan minyak goreng curah Rp 8.500 perliter.
“Harga telur ayam ras
sebelum hari raya sampai hari ini tetap Rp 16 ribu perkilogram,” kata Fatimah,
pedagang telur di Pasar Sentra Antasari.
Sedangkan harga sayur
mayur yang pada awal puasa sempat naik tajam karena gelombang tinggi, ternyata
hanya bertahan sebentar. Menurut salah satu pedagang, M Aini, harga sayur mayur
relatif stabil, termasuk menjelang Lebaran tadi.
“Soalnya pasokannya
lancar, banyak kapal yang datang. Kalau kapal macet, baru naik,” tuturnya.
Kemarin, harga bawang
merah tercatat Rp 13 ribu perkilogram, kubis Rp 5 ribu perkilogram, cabai Rp 30
ribu perkilogram, dan kentang Rp 12 ribu perkilogram.
Sementara itu, suasana
Pasar Sentra Antasari pada H+2 Idulfitri kemarin nampak masih sepi. Banyak
pedagang yang belum kembali beraktifitas, terutama di loss daging dan ikan. Para
pembeli pun juga terlihat tak terlalu ramai.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar